Komputer dan Konstruksi

 Assalamu'alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.

Nama saya Reihan Hanafi Wiyanatra dan ini adalah tugas dengan Mata Kuliah "Komputer dan Konstruksi" pada Program Studi Teknologi Rekayasa Komputer dan Jaringan, Fakultas Teknologi Industri, Universitas Bung Hatta, yang diberikan oleh Dosen Budi Sunaryo, ST., MT

Komputer dan Konstruksi

Pengertian Komputer



Secara umum, Komputer adalah Perangkat elektronik yang bisa kita gunakan untuk mengolah data sesuai prosedur yang dari awal sudah dirumuskan dalam sistemnya, sehingga akan menghasilkan informasi yang bermanfaat bagi para penggunanya.

Konstruksi komputer adalah adalah Sistem yang membangun beroperasinya sebuah komputer.

Definisi komputer adalah alat elektronik yang terdiri dari rangkaian berbagai komponen yang saling terhubung sehingga membentuk suatu sistem kerja. Sistem di dalam komputer tersebut dapat melakukan pekerjaan secara otomatis berdasarkan program yang diperintahkan kepadanya sehingga mampu menghasilkan informasi berdasarkan data dan program yang ada.

Penggunaan nama Komputer ini berasal dari bahasa latin yaitu ''computāre'' yang memiliki arti “menghitung”. Jadi Komputer bisa juga didefinisikan sebagai perangkat yang digunakan untuk melakukan perhitungan data seperti : Input data, mengolah data (proses) dan menghasilkan informasi sebagai hasil akhirnya.

Pengertian Komputer Menurut Para Ahli


American Standard Institute

Menurut American Standard Institute, Komputer adalah suatu pemroses data (data prosesor) yang dapat melakukan perhitungan yang lebih besar dan cepat termsuk perhitungan aritmatika yang besar atau operasi logika tanpa campur tangan dari manusia untuk mengoperasikanya selama pemrosesan.

Larry Long & Nancy Long

Menurut Larry Long & Nancy Long, Komputer adalah alat hitung elektronik yang mampu menginterpresentasikan juga melaksanakan perintah program untuk input, output, perhitungan, dan operasi-operasi logic.

Elias M. Awad

Menurut Elias M. Awad, Komputer adalah sebuah alat hitung yang memproses data untuk disajikan dalam bentuk data digital dan data analog.

Williams, Sawyer

Menurut Williams, Sawyer, Komputer adalah mesin multiguna yang dapat diprogram yang menerima data (fakta-fakta dan gambar-gambar kasar) dan memproses atau memanipulasinya ke dalam informasi yang bisa kita gunakan.

Wimatra dkk (2008)

Menurut Wimatra dkk, Komputer adalah suatu sistem perangkat elektronik yang memilki tujuan untuk melakukan proses pengolahan data, yang kemudian dapat menghasilkan suatu informasi yang berguna.

Arif Susanto (2009)

Menurut Arif Susanto, Komputer adalah sekelompok alat elektronik yang terdiri dari atas perintah input, alat yang mengolah input dan peralatan output yang memberi yang memberikan informasi serta bekerja secara otomatis.


Secara umum, komputer itu memiliki  3 elemen utama agar bisa dikatakan mampu mengolah dan menghasilkan data / informasi, diataranya adalah :

  1. Perangkat Keras (Hardware) : Ini adalah perangkat / alat-alat pendukung untuk bisa menjalankan software didalam sistem komputer, jadi semua yang berbentuk fisik masuk kedalam kelompok Hardware, diantaranya adalah Central processing unit (CPU), monitor, mouse, keyboard, computer data storage (Harddisk) , graphics card (VGA) , RAM, sound card, speakers dan motherboard.
  2. Perangkat Lunak (Software) : Serangkaian instruksi yang dapat disimpan ataupun dijalankan oleh perangkat keras. Sistem operasi (OS) termasuk dalam ketegori perangkat lunak
  3. Pengguna Komputer (Brainware) : Pengguna / operator yang menggunakan komputer.


Fungsi Komputer 

Pada dasarnya fungsi komputer sangat beragam, tergantung pada para penggunanya. Mengacu pada pengertian komputer di atas, berikut adalah fungsi utamanya:

1. Data Input

Komputer dapat menerima informasi atau data dari sumber lain. Data tersebut diterima melalui aktivitas di keyboard, mouse, dari komputer lain atau peralatan lainnya.

2. Data Processing

Salah satu fungsi utama komputer adalah untuk melakukan pengolahan data sehingga menghasilkan output, yaitu berupa informasi. Umumnya, data yang diolah di dalam komputer adalah berbentuk teks, gambar, audio, video, grafik, dan lainnya.

3. Data Output

Fungsi komputer berikutnya adalah untuk menghasilkan output/ informasi setelah melalui proses pengolahan data. Informasi tersebut dapat disajikan melalui monitor, alat printer, dan speaker.

4. Data Storage

Komputer juga dapat berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan data sehingga dapat ditemukan dengan mudah dan digunakan kembali. Data tersebut dapat disimpan di dalam memori internal komputer maupun memori eksternal.

5. Data Movement

Fungsi lain dari komputer adalah untuk memindahkan data dari satu komputer ke komputer lainnya atau berbagai alat output lainnya.












Komentar

Postingan populer dari blog ini

Menghitung Luas Lingkaran Script PHP, Sublime Text, XAMPP, Flowchart

Tentang Saya

Struktur Sistem dan Arsitektur Komputer